Hewan Primata dan Mamalia Lebih Rentan Terinfeksi COVID-19
Dari ratusan spesies vertebrata yang diteliti oleh para ilmuwan, didapatkan hasil kalau hewan yang lebih rentan atau berisiko terinfeksi COVID-19 adalah hewan dari kelompok primata.
Kelompok hewan primata ini termasuk gorila, orangutan sumatra, owa pipi putih utara, bonobo, sampai simpanse.
Selain keluarga primata, kelompok hewan lain yang juga rentan terinfeksi COVID-19 adalah dari kelompok mamalia, seperti paus beluga, paus orca, rusa kutub, dan lumba-lumba hidung botol.
Sedangkan hewan yang berisiko sedang terinfeksi virus corona adalah domba, yak liar, jerapah, jaguar, macan tutul, harimau siberia, dan citah.
Baca Juga: Fakta Unik Rayap, Mulai dari Buta hingga Suka Menyuapi Sesama Rayap
Lalu hewan-hewan yang berisiko rendah terkena COVID-19 adalah beruang grizzly, beruang kutub, badak, kuda, anjing, dan tapir.
Bukan hanya hasil penelitian ini saja yang membuat peneliti khawatir akan penularan COVID-19 pada hewan, teman-teman.
Namun hasilnya menunjukkan, sekitar 40 persen hewan yang berisiko tinggi terinfeksi COVID-19 juga merupakan hewan yang terancam punah.