Agar Tidur Siang Semakin Bermanfaat, Ikuti 4 Cara Ini Ketika Tidur Siang, Salah Satunya Mengatur Lamanya Tidur

By Tyas Wening, Sabtu, 12 September 2020 | 19:45 WIB
Ilustrasi tidur siang (pixabay/smengelsrud)

Tidur dengan Durasi Singkat

Berbeda dengan tidur di malam hari, tidur siang sebaiknya dilakukan dengan durasi yang singkat.

Tidur siang cukup dilakukan selama 10 - 30 menit saja, nih, teman-teman.

Wah, bukannya semakin lama tidur, maka tubuh akan mendapatkan semakin banyak energi, Bo?

Sebaliknya, kalau kita tidur siang terlalu lama, maka hal ini justru bisa membuat suasana hati atau mood kita jadi buruk.

Baca Juga: Bukan Kenyang, 4 Makanan Ini Justru Bikin Cepat Lapar, Salah Satunya Nasi Putih

Tidur di Tengah Hari

Biasanya, jam berapa teman-teman akan tidur siang?

Mungkin ada yang tidur siang setelah pulang sekolah, atau ada juga yang justru tidur siang ketika menjelang sore hari.

Nah, sebaiknya kita tidur siang saat tengah hari, teman-teman, yaitu sekitar jam dua atau jam tiga sore.

Dengan tidur siang tidak terlalu sore, maka hal ini tidak akan mengganggu waktu tidur teman-teman di malam hari.

Karena ada beberapa orang yang jadi sulit tidur kalau tidur siang terlalu sore atau durasinya terlalu lama.