Cara Mudah Agar Terhindar dari Gigitan Nyamuk, Ternyata Memilih Warna Baju Penting

By Sarah Nafisah, Sabtu, 19 September 2020 | 17:00 WIB
Cara mudah yang bisa dilakukan agar tidak digigit nyamuk (Photo by Jimmy Chan from Pexels)

Lemon balm

Lemon balm juga mengandung senyawa sitronelal yang ampuh untuk mengusir nyamuk, lo.

Nyamuk sangat tidak suka aroma jeruk yang keluar dari daun lemon balm ini.

Jika teman-teman ingin menanam lemon balm harus berhati, ya! Karena tanaman lemon balm memiliki pertumbuhan yang cepat.

Lavender

Bunga berwarna ungu ini memiliki wangi yang sangat harum.

Walaupun banyak orang yang menyukai wangi lavender, nyatanya nyamuk menjadikan aroma lavender sebagai sesuatu yang harus mereka hindari, lo.

Hal itu disebabkan lavender mengandung zat linalool dan lynalyl asetat, yaitu dua zat yang sangat tidak disukai oleh nyamuk.

Catnip

Teman-teman pasti banyak yang tahu tanaman ini. Catnip atau Nepeta cataria adalah tanaman yang sering digunakan untuk mempengaruhi kucing agar bergerak lebih aktif.

Namun, tidak bagi nyamuk, lo. Ternyata catnip merupakan tumbuhan yang sangat ditakuti nyamuk.

Tanaman catnip ternyata mengandung minyak esensial yang dikenal sebagai nepetalactone.

Kandungan tersebut ternyata ampuh untuk mengusir nyamuk daripada obat nyamuk, lo.

Baca Juga: BERITA POPULER: Manfaat Tak Terduga dari Rutin Minum Air Kelapa Hingga 4 Jenis Makanan yang Baik untuk Sarapan