Adik Bayi Kadang Bangun Sambil Menangis Histeris, Ternyata Ada Berbagai Penyebabnya, Termasuk Mimpi Buruk

By Tyas Wening, Minggu, 11 Oktober 2020 | 18:30 WIB
Ilustrasi adik bayi yang menangis saat bangun tidur (MaxPixel's contributors)

Bobo.id - Berbeda dengan anak-anak dan orang dewasa yang sudah bisa bicara, adik bayi berkomunikasi dengan orang di sekitarnya melalui tangisan.

Adik bayi akan menangis saat lapar, popoknya basah, maupun kesakitan.

Nah, bagi teman-teman yang memiliki adik bayi di rumah, coba perhatikan ketika mereka bangun tidur.

Biasanya, adik bayi akan menangis ketika bangun tidur. Tangisan ini bisa berupa tangisan yang pelan, maupun histeris, lo.

Baca Juga: Sering Diabaikan, Inilah 5 Tanda dari Tubuh Kalau Kita Kurang Tidur, Salah Satunya Jadi Mudah Lupa

Adik bayi akan menangis ketika bangun tidur siang, maupun terbangun saat sedang tidur di malam hari.

Kalau adik bayi menangis ketika tidur, biasanya orang tua kita akan segera menghampiri adik bayi untuk menggendong, menenangkan, atau membuatnya kembali tertidur.

Namun sebenarnya apa yang menyebabkan adik bayi menangis ketika bangun tidur, ya?