Masker Seperti Apa yang Layak dan Nyaman Digunakan Sehari-hari?
Karena kita tidak bisa sembarang pilih masker kain yang hanya tebal saja tapi ternyata bikin sesak karena sirkulasi udara yang tidak baik, lantas masker seperti apa, nih, yang sebaiknya kita gunakan setiap hari?
Tentunya kita ingin nyaman menggunakan masker. Hal itu karena masker adalah salah satu protokol kesehatan yang wajib kita lakukan selama pandemi.
Dr. Alfi Auliya Rachman di press conference yang sama menjelaskan, "Kalau acuan dari WHO, minimal masker kain itu 3 lapis.
Lalu dari kita (ahli kesehatan) sendiri lewat bagian nasional punya 12 indikator menentukan masker itu SNI atau tidak.
Salah satunya adalah bisa menfiltrasi bakterial atau partikel di atas 60%."
Selain itu, WHO juga menyarankan untuk menggunakan masker yang terdiri dari tiga lapisan.
Baca Juga: BERITA POPULER: Cara Mudah Membuat Perangkap Tikus Hingga Manfaat Ketumbar untuk Kesehatan Jantung
Kelembutan Masker Jangan Diabaikan
Masker bisa kita pakai selama berjam-jam sehingga kadang ada kasus wajah yang jadi iritasi karena menggunakan masker terlalu lama.
Makanya kita tidak boleh mengabaikan bahan masker yang kita pakai.
Pilihlah masker yang punya bahan lembut, tidak terlalu tebal, tapi mampu menyaring virus dan bakteri.
Selain memilih bahan masker, berikut adalah cara untuk menghindari kacamata berembun selama memakai masker: