Science Film Festival Kali Ini Hadir Secara Daring di 24 Kota, Temanya Mengajak Kita Mewujudkan Dunia yang Lebih Baik

By Avisena Ashari, Sabtu, 31 Oktober 2020 | 21:35 WIB
Tim Science Film Festival memeragakan eksperimen sains berjudul “Gravitasi”. (Copyright: Goethe-Institut Indonesien)

Bobo.id - Science Film Festival dari Goethe-Institut kembali hadir tahun ini, teman-teman!

Karena saat ini masa pandemi COVID-19 masih berlangsung, Science Film Festival edisi ke-11 ini akan diadakan secara daring.

Science Film Festival ini berlangsung sejak 20 Oktober 2020 sampai 6 November mendatang di 24 kota.

Tema Science Film Festival kali ini adalah Tujuan Pembangunan Berkelanjutan.

Seperti apa, ya?

Science Film Festival untuk Generasi Muda

Sejak edisi pertama Science Film Festival di Thailand tahun 2005, festival ini selalu bertujuan membuka wawasan dunia Sains pada generasi muda seperti kita, teman-teman.

Sejak saat itu, Science Film Festival telah mengajak anak-anak dan remaja di Asia Tenggara, Asia Selatan, Afrika Utara, Amerika Latin, Afrika Sub-Sahara, hingga Timur Tengah.

Di Indonesia, Science Film Festival diadakan pertama kali pada tahun 2010.

Tahun ini, Science Film Festival diadakan di 30 negara, termasuk Indonesia.

Science Film Festival di Indonesia kali ini akan memutarkan 15 film terpilih dari 6 negara, teman-teman.

Visual peta kota peserta Science Film Festival 2020 di Indonesia. Tahun ini, Science Film Festival berlangsung secara daring dan memutar 15 film internasional di 24 kota di Indonesia secara bergantian. (Copyright: Goethe-Institut Indonesien)

Baca Juga: Bukan Hanya Karena Ragi, Ini Rahasia Mengapa Adonan Roti dan Donat Bisa Mengembang