Kita membutuhkan oksigen, tanaman, dan cahaya matahari untuk mendukung kehidupan kita.
Misalnya kita memelihara pohon berbuah di rumah, pohon itu memerlukan cahaya matahari untuk membuat makanan. Kemudian buah dari pohon bisa kita jadikan makanan dan pohon itu menghasilkan oksigen untuk kita bernapas.
Selain itu, berinteraksi dengan lingkungan hidup juga diperlukan manusia agar lingkungan sekitarnya tetap bersih, aman, dan nyaman untuk tempat hidupnya.
Coba lihat contoh berikut ini:
Untuk bisa hidup, manusia memerlukan energi agar tubuhnya bisa berfungsi dengan baik. Kita mendapatkan energi dari makanan, contohnya nasi yang mengandung karbohidrat.
Supaya bisa makan nasi, manusia harus menanam tumbuhan padi dan menggarap sawah. Kegiatan manusia saat menggarap sawah itu termasuk interaksi dengan lingkungan hidupnya.
Para petani biasanya tidak menggarap sawahnya sendirian, mereka bekerja sama atau mempekerjakan orang lain untuk menggarap sawah. Ini termasuk interaksi sosial.
Dari contoh di atas, kita jadi tahu bahwa jika manusia tidak berinteraksi dengan lingkungan hidupnya, maka kebutuhan dasar manusia untuk hidup juga bisa tidak terpenuhi.
Jadi, manusia perlu berinteraksi dengan lingkungan hidupnya karena manusia membutuhkan lingkungan untuk bisa hidup. Sebaliknya, lingkungan membutuhkan manusia untuk merawat dan menjaganya.
Baca Juga: Mengenal 3 Ekosistem Utama di Sekitar Kita dan Makhluk Hidup yang Ada di Dalamnya