Cara Mengitung Luas Bangun Datar Gabungan, Luas Permukaan dan Volume Bangun Ruang Limas dan Kerucut, Belajar dari Rumah SD Kelas 4-6

By Avisena Ashari, Jumat, 13 November 2020 | 07:18 WIB
Anak-anak belajar matematika di rumah (Designed by pikisuperstar / Freepik)

Bobo.id - Dalam program Belajar dari Rumah di TVRI hari ini, ada tayangan matematika tentang luas gabungan bangun datar, juga cara menghitung luas dan volume bangun ruang kerucut.

Apa teman-teman sudah tahu cara menghitung luas bangun datar gabungan?

Cari tahu juga cara menghitung luas permukaan dan volume bangun ruang limas dan kerucut, yuk!

Cara Menghitung Luas Bangun Datar Gabungan

Untuk bisa menghitung luas bangun datar gabungan, kita perlu melihat bangun datar apa saja yang menyusun sebuah gambar.

Jadi, kita harus teliti melihat sebuah bangun datar gabungan, kemudian pecah menjadi bangun datar yang kita kenal.

Kemudian, kita bisa menghitung luas untuk masing-masing bangun ruang penyusunnya dan menjumlahkannya.

Coba simak contoh soal dan penyelesaian berikut:

Contoh soal cara mengitung luas bangun datar gabungan (Kanal Youtube Benni al azhri)

Dari soal di atas, kita bisa menghitung luas bangun datar gabungan dengan memecahnya menjadi bangun datar trapesium dan setengah lingkaran.

Selain itu, kita juga bisa memecahnya menjadi bangun datar persegi panjang, dua buah segitiga, dan setengah lingkaran.

Simak penyelesaiannya:

Contoh soal cara mengitung luas bangun datar gabungan (Kanal Youtube Benni al azhri)

Baca Juga: Rumus Cara Mengitung Luas dan Keliling Lingkaran, Belajar dari Rumah Matematika SD Kelas 4-6