Mengenal Sifat Benda serta Kegunaannya, Salah Satunya Logam dan Plastik

By Jonathan Alfrendi, Selasa, 17 November 2020 | 09:15 WIB
Besi merupakan logam yang menjadi konduktor (MaxPixel's contributors)

Bobo.id- Setiap benda memiliki sifat tertentu. Di lingkungan sekitar kita, banyak sekali benda yang terbuat dari logam, karet, dan plastik yang sering kita gunakan.

Misalnya, kendaraan roda dua terbuat dari bahan logam, karet, dan plastik. Mengapa benda-benda logam, karet, dan plastik yang dipilih dan digunakan? Yuk, kita cari tahu!

Baca Juga: Inilah Cara Menjaga Kelestarian Peninggalan Sejarah Agar Lestari

Benda yang Terbuat dari Logam

Logam merupakan bahan yang sering digunakan, khususnya untuk alat-alat rumah tangga.

Itu karena logam memiliki sifat antara lain kuat, keras, dapat menghantarkan panas dan listrik, serta mudah dibentuk menjadi berbagai benda sesuai dengan keperluan.

Logam yang ada di alam terdiri dari beberapa macam. Di antaranya emas, perak, aluminium, besi, timah, tembaga, nikel, dan masih banyak lagi.

Sifat logam berbeda-beda tergantung jenis logamnya. Logam emas memiliki warna yang indah. Selain itu, logam emas dapat dengan mudah dibentuk menjadi perhiasan.

Aluminium juga termasuk logam yang ringan dan tidak mudah berkarat.