Cara Memasak Telur yang Tepat Mulai dari Telur Rebus Sampai Telur Ceplok, Kamu Sudah Melakukannya?

By Avisena Ashari, Senin, 7 Desember 2020 | 18:30 WIB
Ilustrasi memasak telur. Ini Cara Memasak Telur yang Tepat Mulai dari Telur Rebus Sampai Telur Ceplok. (Designed by Freepik)

Cara Memasak Telur Rebus yang Tepat

Ilustrasi telur rebus, cari tahu cara mudah merebus telur rebus, yuk! (Designed by timolina / Freepik)

Saat membuat telur rebus, sebaiknya masukkan telur saat suhu air masih sedang atau menggunakan air dingin, baru direbus.

Saat air mendidih, kita bisa menutup panci.

Kita cukup merebus telur selama delapan hingga 10 menit dan langsung angkat telur yang sudah matang.

Kemudian telur rebus yang sudah matang bisa direndam dalam air dingin selama 10 menit untuk menghentikan proses memasaknya.

Menunggu sebentar sebelum telur dikupas juga membantu cangkangnya lebih mudah terlepas.

Cara Memasak Telur Dadar yang Tepat

Ilustrasi telur dadar (Pixabay)

Untuk membuat telur dadar atau omelet, kita perlu mengaduk telur di mangkuk lebih dulu untuk mencegah serpihan cangkang masuk ke dalam telur yang dimasak.

Selain itu, mencampur telur atau mengocok telur dengan tepat juga membantu menghasilkan telur dadar atau omelet yang lembut dan ringan.

Saat memasak telur dadar atau omelet, sebaiknya gunakan panci atau wajan anti lengket dan api kecil. Ini membantu mencegah telur dadar terlalu matang atau gosong.

Jika ingin menambahkan isian, kita bisa memasak sayuran atau daging lebih dulu selama beberapa menit, kemudian ratakan sayuran dan daging pada panci atau wajan.

Setelahnya, kita bisa menuangkan telur yang sudah dikocok dan angkat panci supaya cairan telur merata sampai ke bagian bawah.

Baca Juga: Kumpulan 5 Resep Telur Dadar untuk Sarapan Praktis di Rumah, Ada Telur Dadar Tahu Sampai Telur Dadar Rendang