Contoh Penggunaan Kata 'di' dan Penggunaan Huruf Kapital dalam Kalimat atau Judul

By Sarah Nafisah, Rabu, 6 Januari 2021 | 08:00 WIB
Penggunaan kata depan 'di' dan penggunaan huruf kapital (Photo by Andrea Piacquadio from Pexels)

Bobo.id - Apakah teman-teman sudah belajar tentang penggunaan kata depan dalam pelajaran Bahasa Indonesia?

Kalau sudah, apakah kamu masih sering lupa atau kesulitan untuk penulisan kalimat menggunakan kata depan?

Penggunaan kata di dalam kalimat masih banyak yang keliru. Sebenarnya, kata depan itu harus dipisah atau digabung dengan kata berikutnya, ya?

Nah, sebelum itu teman-teman harus tahu terlebih dahulu jenis-jenis kata depan yang sering digunakan, yaitu di, ke, dan dari.

Kali ini Bobo ingin memberi tahu contoh penggunaan kata depan di dan penggunaan huruf kapital setelahnya.

Yuk, simak bersama!

Baca Juga: Contoh Penulisan Kata Partikel 'lah', 'kah', dan 'pun', Seharusnya Dipisah atau Disambung?

Penggunaan Kata Depan di dan Penggunaan Huruf Kapital

Penggunaan kata depan di bisa disambung atau dipisah. Hal itu tergantung dengan kata selanjutnya yang digunakan.

Misalnya untuk kata depan di yang terletak sebelum keterangan tempat dan arah maka penulisannya di pisah.

Sedangkan jika kata di dipisah penggunaannya apabila kata di yang digunakan bertujuan sebagai imbuhan atau diikuti dengan kata kerja pasif.

Kemudian huruf kapital setelah kata depan di hanya digunakan untuk nama tempat atau daerah.

Baca Juga: Contoh Peribahasa tentang Keselamatan Beserta Artinya, Pengingat untuk Selalu Hati-Hati