- Awalan ber- arti memakai
Contoh: berseragam, bertopi, bergelang
- Awalan ber- arti berada dalam keadaan
Contoh: bersedih, berbahagia, berduka
- Awalan ber- arti melakukan tindakan untuk diri sendiri
Contoh: berdandan, bercukur
Baca Juga: Contoh Penggunaan Huruf Kapital yang Tepat, Kata Apa Saja yang Harus Ditulis dengan Huruf Kapital?
Penggunaan Awalan me-
Awalan me- digunakan untuk membentuk suatu kata kerja dari sebuah kata dasar.
- Awalan me- arti melakukan tindakan dari kata dasar
Contoh: menyanyi, mencuci, membaca
- Awalan me- arti menjadi atau membuat jadi
Contoh: membiru, menggarami, meningkat
- Awalan me- arti mengerjakan dengan alat
Contoh: Menulis, mengunci, memotret
- Awalan me- arti berbuat seperti atau dalam keadaan
Contoh: menyendiri