Macam-Macam Pola Gerak Dominan dalam Senam Lantai Tanpa Alat: Bertumpu Hingga Keseimbangan

By Avisena Ashari, Jumat, 29 Januari 2021 | 08:34 WIB
Iustrasi sikap lilin, salah satu gerakan senam lantai. Ketahui pola gerak dominan dalam beberapa olahraga senam lantai tanpa alat, yuk! (Background photo created by yanalya/Freepik)

Ilustrasi anak bersiap olahraga senam lantai. (Hand photo created by karlyukav/Freepik)

Lompat Jangkit

Lompat jangkit merupakan gerakan melompat dengan satu kaki, di mana satu kaki menjadi tumpuan dan satu kaki ditekuk ke atas.

Kemudian dalam posisi itu kita melompat ke arah depan maupun ke arah belakang.

Pola gerak dominan dalam lompat jangkit adalah kombinasi gerak bertumpu atau tolakan dan berpindah tempat.

Baca Juga: Variasi Gerak Dasar Olahraga Atletik: Berjalan, Berlari, Melompat, dan Melempar

Sikap Pesawat Terbang

Pada posisi pesawat terbang, diawali dengan posisi tubuh berdiri tegak.

Kemudian kaki kiri diangkat lurus ke belakang dan kaki kanan menjadi tumpuan, sambil merentangkan kedua lengan ke samping dan badan membungukuk ke depan.

Pola gerak dominan dalam sikap pesawat terbang adalah kombinasi gerak bertumpu dan keseimbangan.

Baca Juga: Jenis Pola Lantai Ada 2 Macam, Ini Penjelasan dan Contoh Pola Lantai dalam Tarian Daerah

----- 

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id/

Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com