1. Merusak Sistem Kekebalan Tubuh
Berkeringat adalah salah satu cara tubuh untuk menjaga metabolisme dan menjaga sistem kekebalan tubuh.
Namun ketika tubuh kita masih berkeringat dan kita langsung mandi, proses mengeluarkan keringat dari dalam tubuh menjadi terhambat dan bisa merusak sistem kekebalan tubuh.
Salah satu tanda kekebalan tubuh kita bermasalah adalah telapak tangan dan kaki teman-teman menjadi dingin, nih.
Baca Juga: Bisa Juga Disimpan Tanpa Kulkas, Ini Cara Menyimpan Tempe Agar Tidak Cepat Busuk
2. Gangguan Pembuluh Darah
Berkeringat juga menjadi salah satu cara untuk mengeluarkan panas tubuh, lo.
Nah, jika kita mandi saat tubuh masih berkeringat, panas tubuh yang seharusnya keluar justru akan tertahan.
Perubahan suhu tubuh yang tidak normal ini akan menyebabkan pembuluh darah menjadi melebar dan menimbulkan beberapa penyakit.