Hal yang Perlu Dilakukan Setelah Vaksin
Setelah disuntik vaksin, ada beberapa gejala yang akan timbul. Gejala ini bisa ringan, bisa juga berat, tergantung dari kondisi tubuh.
Contohnya pusing, demam, dan sakit kepala. Namun, tidak perlu khawatir. Hal ini memang normal terjadi setelah disuntik vaksin.
Selain itu, kita pun akan dipantau dulu oleh petugas setelah divaksin. Karena itu, kita diminta menunggu sekitar 30 menit di lokasi vaksin.
Hal yang Tidak Boleh Dilakukan Setelah Vaksin
Nah, setelah divaksin, ada beberapa hal yang tidak boleh kita lakukan, yakni:
1. Tidak Boleh Melepas Masker
Seperti yang sudah dijelaskan di awal tadi, vaksin bukanlah obat. Vaksin mendorong pembentukan kekebalan tubuh agar terhindar dari tertular ataupun kemungkinan sakit berat.