Cari Jawaban Soal Kelas 5 Tema 8 Subtema 2: Apa Saja Keunikan Desa-Desa di Bali?

By Avisena Ashari, Jumat, 26 Maret 2021 | 12:58 WIB
Cari Jawaban Soal Kelas 5 Tema 8 Subtema 2: Apa Saja Keunikan Desa-Desa di Bali? (Arthamade, CC BY-SA 4.0, via Wikimedia Commons)

Bobo.id - Dalam mata pelajaran kelas 5 tema 9 subtema 2, kita mempelajari tentang usaha masyarakat yang dipengaruhi oleh kondisi geografis tempat tinggalnya.

Misalnya di Bali, ada banyak kebudayaan unik yang juga memengaruhi usaha masyarakatnya.

Salah satunya adalah ada banyak desa-desa unik di Bali, teman-teman.

Dalam buku pelajaran kurikulum 2013 kelas 5 tema 9 subtema 2, ada bacaan berjudul “Desa Unik di Bali”.

Apa saja keunikan desa-desa di Bali, ya? Kita cari tahu dari bacaan itu, yuk!

Baca Juga: Cari Jawaban Soal Kelas 5 Tema 8: Nilai Apa yang Terkandung dalam Permainan Dhingklik Oglak Aglik dan Perepet Jengkol

Apa Saja Keunikan Desa-Desa di Bali

Apakah teman-teman pernah berkunjung ke provinsi Bali?

Di Bali ada banyak desa-desa yang unik, teman-teman.

Beberapa di antaranya ada Desa Tenganan, Desa Trunyan, dan Desa Penglipuran.