Cari Jawaban Soal Kelas 5 Tema 8 Subtema 2: Apa Saja Keunikan Desa-Desa di Bali?

By Avisena Ashari, Jumat, 26 Maret 2021 | 12:58 WIB
Cari Jawaban Soal Kelas 5 Tema 8 Subtema 2: Apa Saja Keunikan Desa-Desa di Bali? (Arthamade, CC BY-SA 4.0, via Wikimedia Commons)

Desa Tenganan terletak di Kabupaten Karangasem.

Sementara, Desa Truyan dan Desa Penglipuran terletak di Kabupaten Bangli.

Kita cari tahu apa saja keunikan Desa Tenganan, Desa Trunyan, dan Desa Panglipuran, yuk!

Cari Jawaban Soal Kelas 5 Tema 8 Subtema 2: Apa Saja Keunikan Desa-Desa di Bali? (Photo by Dutria Bayu from Pexels)

1. Keunikan Desa Tenganan

- Desa Tenganan merupakan salah satu desa tertua di Bali.

- Desa Tenganan merupakan salah satu Desa Bali Aga atau desa asli suku Bali.

- Rumah adat di Desa Tenganan terbuat dari batu bata dan batu kali, serta beratap daun rumbai.

- Masyarakatnya memproduksi kain grinsing yang membutuhkan waktu bertahun-tahun untuk pembuatannya.

Baca Juga: Cari Jawaban Soal Kelas 5 Tema 8 Subtema 2: Apa Saja Jenis Usaha yang Dikelola Sendiri?

2. Keunikan Desa Trunyan

- Untuk menuju ke desa ini menyeberangi Danau Batur menggunakan perahu.

- Masyarakat Desa Trunyan memiliki tradisi pemakaman mepasah, yakni jenazah orang meninggal diletakkan di atas tanah, di dalam gua, dan di sekitar pohon taru menyan.