Kita Masih Bisa Selamatkan Tanaman yang Hampir Mati, Ikuti Cara-Cara Ini

By Iveta Rahmalia, Senin, 5 April 2021 | 19:30 WIB
Menyiram tanaman sangat penting tapi jangan sampai berlebihan. (pixabay)

Bobo.id - Ada banyak penyebab yang membuat tanaman bisa mati. Salah satunya adalah kurangnya air dan terlalu banyak pupuk.

Apakah ada tanaman di rumahmu yang sudah layu, atau bahkan daunnya cokelat seperti akan mati?

Kita masih bisa menyelamatkan tanaman yang hampir mati, nih, teman-teman. Caranya:

Baca Juga: Meski Merupakan Tanaman Liar, Ternyata Daun Tanaman Kenikir Punya Beragam Manfaat, Salah Satunya Atasi Tekanan Darah

1. Seka Daun Tanaman

Tanaman bisa mati karena diserang serangga. Kalau ada tanaman yang mulai layu atau daunnya mulai rusak, coba perhatikan baik-baik.

Apakah ada serangga di daunnya? Lalu, seka daunnya dengan kain lembap.