Biasanya Langsung Dibuang, Ternyata Biji dari 4 Buah Ini Bisa Dikonsumsi, Salah Satunya Biji Anggur

By Tyas Wening, Minggu, 16 Mei 2021 | 20:30 WIB
Meski terasa pahit, biji buah anggur dapat dikonsumsi (MaxPixel's contributors)

Biji Semangka

Biji semangka adalah salah satu biji buah yang bisa dikonsumsi (Pixy)

Apakah teman-teman sudah pernah atau justru sangat suka mengonsumsi kuaci?

Biasanya, kuaci terbuat dari biji bunga matahari. Nah, ternyata ada juga kuaci dari biji semangka, nih, teman-teman.

Yap, biji semangka juga bisa kita konsumsi.

Bahkan biji semangka kaya akan berbagai nutrisi, serat, dan vitamin dengan jumlah yang tinggi.

Salah satunya adalah kandungan seng yang tinggi dan bermanfaat untuk mengatur lebih dari 100 enzim yang ada dalam tubuh.

Selain dapat diolah menjadi kuaci, biji semangka juga bisa diolah menjadi selai.

Baca Juga: 3 Cara Mengatasi Lemas Ketika Bangun Tidur Siang, Dijamin Jadi Segar dan Nyaman

Biji Nangka

Bukan hanya daging buahnya saja, biji buah nangka juga bisa dikonsumsi, lo.

Dengan beberapa tahap pengolahan, biji nangka bisa dikonsumsi, salah satunya dijadikan camilan.

Tahukah kamu? Biji buah semangka kaya akan berbagai nutrisi, seperti protein, pati, vitamin, mineral, dan antioksidan.

Pada biji nangka juga terdapat dua jenis vitamin B, yaitu riboflavin dan thiamin, yang bermanfaat untuk menambah energi dalam tubuh.