2. Cuka
Cuka memiliki sifat asam yang sama seperti lemon. Kandungan asam mampu merontokkan noda karat pada besi.
Jadi, teman-teman juga bisa menggunakan cuka untuk membersihkan noda karat.
Cuka paling cocok digunakan untuk membersihkan noda karat pada benda-benda kecil.
Caranya tidak jauh berbeda dengan menggunakan air perasan lemon.
Teman-teman cukup merendam besi dalam air cuka, lalu menggosoknya.
Baca Juga: Besi yang Terkena Air Terus-menerus Bisa Berkarat, Ketahui Proses Benda Jadi Berkarat
3. Pasta Baking Soda
Teman-teman bisa juga menggunakan baking soda yang dicampur air. Campur dua bahan itu hingga kental seperti pasta.
Pasta baking soda itu bisa teman-teman oleskan pada noda-noda karat besi.
Setelah itu, tunggu beberapa saat supaya pasta bekerja dengan baik.
Terakhir, teman-teman bisa menggosok besi menggunakan sikat gigi dan bilas dengan air.