3. Duduk dengan Ekor Menjuntai ke Lantai
Jika posisi ekornya seperti ini, kemungkinan kucing merasa suasana hatinya sedang tidak baik. Kondisi ini bisa diartikan ia sedang sedih.
Namun, arti posisi ekor ini tidak berlaku untuk kucing persia. Di kucing persia, ekor dengan posisi ini tidak bermakna apapun.
Mereka melakukannya tanpa alasan tertentu.
4. Ekor yang Terangkat ke Atas dan Bagian Ujungnya Mengarah ke Depan
Tandanya, kucing sedang merasa senang. Dia bermaksud mengajak teman-teman berinteraksi dengannya.
Meskipun bentuk ekor ini lucu, jangan dipegang ataupun dielus, ya.
Kebanyakan kucing lebih suka dielus di sekitar area pipi, bawah dagu, dan belakang telinga.
5. Melilitkan Ekor ke Tubuhnya
Kalau kucingmu duduk atau berbaring, lalu melilitkan ekornya ke arah tubuh, artinya ia sedang khawatir.
Pastikan lingkungan sekitar kucing bebas dari stress dan ancaman.