Apa Tujuan Peluncuran Satelit Berbahan Kayu ke Ruang Angkasa?
Satelit yang diluncurkan ke ruang angkasa dibuat dengan material khusus yang sudah disesuaikan dengan kondisi yang berbeda dengan di Bumi.
Namun mengapa perusahaan dari Finlandia ini ingin membuat satelit yang terbuat dari kayu, ya?
Ternyata tujuan dari misi ini adalah untuk menguji perilaku dan daya tahan dari panel berupa kayu lapis di kondisi ruang angkasa yang ekstrem.
Selain itu, misi ini juga digunakan untuk menilai apakah kayu menjadi bahan yang cocok digunakan untuk misi selanjutnya di masa depan.
Baca Juga: Hujan Meteor Ternyata 30 Kali dalam Setahun, Ketahui Fakta Menarik Meteor Lainnya
Karena kondisi di ruang angkasa berbeda dengan di Bumi, maka ada berbagai penyesuaian yang dilakukan pada kayu pembuat satelit.
Satelit WISA Woodsat ini dibuat dari kayu jenis birch, yang sebenarnya merupakan kayu yang biasa digunakan untuk membuat berbagai perabotan.
Bedanya, kayu lapis yang digunakan untuk membuat satelit ini harus melalui proses vakum untuk mengeringkannya, sebab kayu lapis biasa memiliki kelembapan yang tinggi.
Kayu birch kemudian juga dilapisi dengan lapisan aluminium oksida yang sangat tipis.