Setelah tanaman tomat terlihat cukup tinggi, pasang tiang penyangga, dan ikat batang ke tiang dengan hati-hati.
Tiang ini akan membantu menghemat ruang di halaman rumah dan membuat tomat tumbuh dengan lebih baik.
Letakan pot tomat di tempat yang banyak terkena sinar matahari dan terkena tiupan angin.
Tiupan angin akan membantu tomat mengembangkan batang yang kuat.
Baca Juga: Asal-usul Saus Tomat, Ternyata Diawali dari Perjalanan Orang Inggris ke Kawasan Asia
Saat tomat sudah mencapai tinggi satu meter, hilangkan daun bagian bawah batang.
Daun paling bawah adalah daun tertua yang memiliki potensi besar terserang jamur.
Siram tanaman secara rutin dan pada usia 70-80 hari tomat sudah bisa dipanen.
Selamat mencoba.
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.