4 Jenis Skala Pengukuran Suhu: Celsius, Fahrenheit, Kelvin, dan Reamur

By Sarah Nafisah, Senin, 19 Juli 2021 | 10:15 WIB
Penjelasan lengkap jenis-jenis skala pengukuran suhu (Photo by cottonbro from Pexels)

2. Fahrenheit

Skala pengukuran suhu yang selanjutnya adalah Fahrenheit. Sudah pernah dengar?

Satuan suhu Fahrenheit ditemukan pada tahun 1706 oleh Daniel Gabriel Fahrenheit, seorang Ilmuwan dari Jerman.

Beliau menetapkan titik tetap bawah (titik beku) sebesar 32° Fahrenheit dan titik tetap atas (titik didih) sebesar 212° Fahrenheit.

Satuan suhu Fahrenheit dilambangkan dengan huruf "F".

Baca Juga: Kurangnya Awan dan Hujan, Ini Penjelasan Penyebab Fenomena Suhu Dingin di Indonesia

3. Kelvin

Seorang ahli fisika yang berasal dari Inggris yang bernama Lord William Kelvin mengungka skala pengukuran suhu lainnya, yaitu Kelvin.

Beliau mengungkapkan kalau suhu paling rendah adalah 0 Kelvin.

Kemudian beliau juga menetapkan titik tetap bawah (titik beku) adalah 273 Kelvin dan titik tetap atas (titik didih) adalah 373 Kelvin.

Satuan suhu Kelvin dilambangkan dengan huruf "K".