Asyik, Kita Bisa Ikut Kelas Masak Online Gratis sambil Dengarkan Dongeng di Bobo Creative Week 2.0! Ini Cara Mengikutinya

By Iveta Rahmalia, Jumat, 23 Juli 2021 | 17:51 WIB
Di Bobo Creative Week 2.0, ada kursus masak online bersama Sajian Sedap sambil mendengarkan dongeng, lo. (Freepik/tirachardz)

2. Lebih Kreatif

Saat berimajinasi, kita pasti akan memberikan warna pada tokoh imajinasi tersebut.

Nah, proses pemberian warna pada tokoh imajinasi itu bisa membuat kita lebih kreatif, lo. Semakin kuat imajinasi kita, maka tingkat kreatifitas kita pun akan semakin meningkat.

3. Gemar Membaca

Selain mengasah imajinasi dan meningkatkan kreatifitas, dongeng juga bisa membuat kita gemar membaca, lo. Kenapa bisa begitu, ya?

Saat mendengarkan dongeng, kita akan penasaran dengan keseluruhan cerita atau hal lain yang berkaitan dengan dongeng tersebut.

Nah, jika kita sudah penasaran, kita pun akan mencari buku dan berbagai sumber yang berkaitan untuk mengatasi rasa penasaran tersebut.

Baca Juga: Peringati Hari Anak Bersama Bobo Creative Week 2.0, Ikuti Berbagai Kelas dan Raih Hadiah Menarik

4. Mengasah Cara Berkomunikasi

O ya, dongeng juga bisa mengasah cara kita berkomunikasi, lo. Saat mendengarkan dongeng atau mendongeng, akan ada interaksi antara dua orang atau lebih.

Secara tidak langsung, hal itu membuat kita tahu bagaimana cara berkomunikasi yang baik dan nyaman.

5. Mengasah Kemampuan Menulis

Seseorang yang suka dengan dongeng biasanya punya imajinasi sendiri. Nah, imajinasi itu biasanya disalurkan dalam sebuah tulisan.

Saat imajinasi dibuat menjadi sebuah tulisan, kita akan berusaha memilih kata yang bagus dan enak untuk dibaca. Jadi, secara tidak langsung, kita sudah mengasah kemampuan menulis kita.

(Penulis: Iveta R., Willa Widiana)

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.