BERITA POPULER: Bahaya Makan Apel saat Alami Kondisi Tubuh Tertentu, Hingga Penyebab Tubuh Menggigil saat Demam

By Tyas Wening, Senin, 26 Juli 2021 | 10:04 WIB
Apel sebaiknya tidak dikonsumsi pada kondisi tubuh tertentu. (Pixabay/couleur)

Bobo.id - Ketahui apa saja artikel yang menjadi berita populer di situs Bobo.id pada Minggu, 25 Juli 2021, yuk!

Ada berita tentang bahaya makan apel saat alami kondisi tertentu hingga penyebab tubuh menggigil saat demam.

1. Jangan Lagi Makan Apel saat Sedang dalam 3 Kondisi Ini, Bisa Berbahaya untuk Kesehatan Tubuh

Meski memberikan banyak manfaat, ada kondisi atau keadaan tertentu yang membuat kita sebaiknya tidak mengonsumsi apel, nih, teman-teman. (Pixabay)

Apel adalah salah satu buah yang kaya akan manfaat. Ada apel yang berwarna merah, kekuningan, hingga hijau.

Buah apel mengandung banyak nutrisi yang baik untuk tubuh. Kandungan itu di antaranya adalah serat, vitamin C, kalium, beta karoten, dan masih banyak lagi.

Karena mengandung banyak nutrisi, apel memiliki berbagai manfaat untuk kesehatan.

Beberapa manfaat buah apel antara lain; menjaga kesehatan jantung, sumber antioksidan, menurunkan risiko penyakit diabetes, hingga melawan penyakit asma.

Baca Juga: Turunkan Kolesterol Hingga Jaga Gula Darah, Inilah 7 Manfaat Rutin Mengonsumsi Apel

Meski begitu, ada kondisi atau keadaan tertentu yang membuat kita sebaiknya tidak mengonsumsi apel, nih, teman-teman.

Sebab, mengonsumsi apel dengan kondisi-kondisi tertentu itu, malah dapat mengganggu kesehatan tubuh.

Apa saja? Yuk, cari tahu di artikel ini!