Bobo.id - Kemarin, Selasa (17/8/2021) Indonesia merayakan Hari Ulang Tahun sekaligus Hari Kemerdekaan yang ke-76.
Meski masih di masa pandemi, ada banyak cara untuk memperingati kemerdekaan, lo. Salah satunya adalah dengan mengikuti program vaksinasi.
Hal itu juga yang dilakukan oleh Kalbe, Kompas Gramedia, dan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN).
Baca Juga: Dari Vaksin Sinovac hingga Pfizer, Mana yang Paling Baik Melawan Virus COVID-19 Varian Delta?
Ketiganya berkolaborasi untuk menghadirkan sentra vaksinasi COVID-19 untuk masyarakat Indonesia.
Sentra vaksinasi COVID-19 ini mengusung tema "Bangkit untuk Merdeka dari COVID-19". Vaksin COVID-19 ini diberikan untuk siswa sekolah, ibu hamil, dan juga masyarakat umum.
Pelaksanaan Vaksinasi ini berlangsung di dua lokasi, yaitu Kantor BKKBN dan SMKN 26, Jakarta Timur.
Rencananya sentra vaksinasi COVID-19 ini juga akan diselenggarakan di beberapa daerah lainnya di Indonesia, lo.
Daerah itu adalah Kabupaten Bandung, Kabupaten Bantul, Kabupaten Gresik, dan Kota Pekanbaru.
Program vaksinasi ini merupakan salah satu upaya bersama untuk mengatasi pandemi COVID-19 di Indonesia.
Seperti yang kita tahu anak-anak usia 12 hingga 17 tahun sudah diperbolehkan untuk menerima vaksinasi COVID-19.
Apakah teman-teman sudah vaksin? Kalau belum, segera dapatkan vaksin COVID-19 yang tersedia di daerahmu, ya.
Baca Juga: Efek yang Ditimbulkan Saat Terlambat Vaksin Kedua COVID-19, Jangan Sampai Terlewat
Manfaat Vaksin COVID-19
Berikut ini adalah manfaat vaksin COVID-19 yang bisa kita dapatkan:
1. Mencegah atau Mengurangi Risiko Infeksi COVID-19 Gejala Berat
Melakukan vaksinasi bukan berarti membuat tubuh kita kebal seutuhnya dari COVID-19.
Namun, vaksin bekerja untuk melindungi tubuh agar tidak menimbulkan efek atau gejala berat jika terinfeksi COVID-19.
Karena itu, meski sudah divaksin kita harus teteap menerapkan protokol kesehatan, ya.
2. Melindungi Orang Lain
Virus bisa menular pada siapa saja, karena itulah kita perlu melakukan vaksin. Jika sudah vaksin, maka kita bisa mencegah menularkan COVID-19 pada orang lain.
Hal itu karena kumpulan orang yang sudah vaksin akan membentuk kekebalan kelompok atau herd immunity.
3. Menghentikan Infeksi COVID-19
Berkaitan dengan yang sudah dijelaskan di poin kedua, vaksin bisa membuat infeksi COVID-19 terhenti.
Kenapa begitu? Karena sudah tidak ada lagi orang yang bisa tertular dari COVID-19. Sehingga nantinya virus pun musnah dengan sendirinya.
Nah, itu tadi tiga manfaat melakukan vaksin COVID-19. Yuk, kita vaksin!
Baca Juga: Aman Digunakan, Ini 4 Fakta Vaksinasi COVID-19 yang Perlu Kamu Tahu
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.