Pengertian, Proses Tumbuh, dan Karakteristik dari Lembaga Sosial

By Grace Eirin, Senin, 23 Agustus 2021 | 16:15 WIB
Lembaga peradilan merupakan salah satu contoh lembaga sosial. (Photo by Sora Shimazaki from Pexels)

Karakteristik Lembaga Sosial

Untuk membedakan dengan sistem norma yang lain, lembaga sosial memiliki ciri khas atau karakteristik tertentu. 

Karakteristik lembaga sosial antara lain: 

1. Memiliki Lambang

Setiap lembaga sosial harus memiliki lambang atau simbol yang berupa gambar tertentu untuk mewakili makna, tujuan, dan fungsi dari lembaga sosial tersebut. 

Contohnya: lambang timbangan sebagai simbol dari pranata hukum. 

2. Memiliki Tata Tertib dan Tradisi

Lembaga sosial memiliki aturan, tata tertib, dan tradisi yang bentuknya tertulis maupun tidak tertulis sebagai pedoman setiap anggota masyarakat di dalamnya. 

Baca Juga: Siswa Menggunakan Toga di Upacara Kelulusan, Ternyata Sudah Dilakukan Sejak Abad Ke-14

Contoh: aturan di lembaga keluarga untuk menghormati orang yang lebih tua. Sementara lembaga pendidikan memiliki aturan wajib yang harus dilakukan oleh seluruh warga sekolah. 

3. Memiliki Tingkat Kekekalan Tertentu

Kekekalan tertentu maksudnya lembaga sosial memiliki umur yang lebih lama dibandingkan dengan masyarakat di dalamnya.