Cara Membuat Kue Kacang Merah yang Mudah dan Praktis, Bisa Dijadikan Camilan Kapan Saja

By Thea Arnaiz, Jumat, 27 Agustus 2021 | 15:45 WIB
Resep membuat kue kacang merah atau dorayaki. (Foto oleh Mike Esparza dari Pexels)

Cara Membuat Kue Kacang Merah:

Pertama, campurkan tepung terigu yang sudah diayak dengan ragi intan, baking powder, gula pasir, madu, dan susu cair. Aduk adonan sampai tercampur rata.

Kedua, tambahakan telur ke dalam adonan sambil tetap diaduk. Lalu, masukkan vanili bubuk, garam, dan mentega yang sudah dilelehkan. Aduk samapi rata dan setelahnya diamkan adonan selama 30 menit.

Ketiga, selanjutnya kita akan membuat isi kue kacang merah. Caranya, masak kacang merah yang sudah dihaluskan dengan air, gula pasir, dan vanili bubuk. Masak kacang merah sampai menjadi pasta yang lembut. Jika sudah segera angkat dan sisihkan.

Keempat, siapkan wajan antilengket yang berukuran 12 centimeter. Olesi wajan dengan mentega. Lalu, tuangkan adonan hingga hampir penuh, masak hingga lapisan dasar kue berwarna kecoklatan, angkat dan sisihkan. Lakukan, sampai adonan habis dan hati-hati jangan samapi gosong, ya.

Baca Juga: Resep Cupcake Kukus Vanila, Mudah dan Hemat Bisa Dicoba di Rumah

Kelima, jika adonan sudah dimasak dan matang semua. Ambilah dua potong kue, lalu olesi permukaannya dengan pasta kacang merah. Setelah itu tutup dengan potongan roti yang lain dan rekatkan.

Keenam, jika sudah diolesi dengan pasta kacang merah semua. Tinggal sajikan dan nikmati selagi hangat.

Nah, itulah caranya membuat kue kacang merah. Mudah dan praktis, bukan? Jangan lupa untuk menyiapkan wajan antilengket, ya.

(Penulis: Alma Erin Mentari)

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.