Jangan Lagi Pakai Talenan Kaca, Ini 5 Kesalahan Menggunakan Talenan yang Merugikan

By Grace Eirin, Sabtu, 4 September 2021 | 19:00 WIB
Simak apa saja kesalahan ketika menggunakan talenan. (Photo by cottonbro from Pexels)

2. Tidak Mengeringkan Talenan Sebelum Digunakan

Memang benar, peralatan memasak harus dibersihkan secara rutin. Namun, bukan berarti kamu bisa menggunakan talenan ketika belum kering. 

Setelah dicuci bersih, sebaiknya keringkan dahulu talenan yang akan dipakai. 

Ini juga berlaku ketika hendak menyimpan talenan di tempat yang tertutup, karena talenan yang basah lebih cepat menimbulkan jamur dan bakteri. 

Apalagi jika talenan tersebut berbahan kayu. Maka pastikan talenan tersebut kering sebelum digunakan atau disimpan.

Dengan mengeringkan talenan ini juga dapat membuat talenan lebih awet.

Baca Juga: Jangan Lagi Abaikan Bunga Es, Ini 6 Hal yang Bikin Kulkas Cepat Rusak

3. Tidak Memberi Minyak

Tahukah kamu? Talenan kayu yang terlalu sering dicuci dengan air dan sabun dapat menyebabkan permukaannya retak atau pecah. 

Tentu saja ini akan merugikan kita ketika hendak menggunakannya. 

Cara untuk menghindari hal ini adalah dengan mengoleskan minyak zaitun ke permukaan talenan sehingga dapat membuat talenan lebih awet. 

Cara ini bisa dilakukan setiap seminggu sekali atau sebulan sekali.