Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 2, Mengapa Harus Melaksanakan Kewajiban Dahulu Sebelum Mendapatkan Hak?

By Grace Eirin, Kamis, 9 September 2021 | 11:30 WIB
Membersihkan lingkungan rumah merupakan salah satu contoh kewajiban terhadap lingkunga. (Photo by Yan Krukov from Pexels)

Bobo.id - Mendapatkan hak harus diimbangi dengan melakukan kewajiban terlebih dahulu. 

Hal ini berlaku pada berbagai bidang, termasuk hak dan kewajiban terhadap lingkungan

Lingkungan yang kita tinggali memberikan sumber daya alam yang dibutuhkan untuk kehidupan kita sehari-hari. 

Kita berhak untuk mendapatkan kebutuhan-kebutuhan tersebut dari lingkungan sekitar. 

Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 3, Mengisi Tabel 'Pantai' Berdasarkan Teks Bacaan

Namun sebelum mendapatkan hak, kita harus melakukan kewajiban terhadap lingkungan terlebih dahulu. 

Pada buku tematik kelas 4 SD tema 2, teman-teman akan menemukan pertanyaan yang berbunyi "Mengapa kita harus melaksanakan kewajiban terlebih dahulu sebelum mendapatkan hak terhadap lingkungan?".

Nah, kunci jawaban dari pertanyaan tersebut dapat kamu temukan pada penjelasan berikut ini. 

Manusia harus melakukan kewajiban karena kewajiban adalah sesuatu yang harus kita lakukan, dan tidak boleh ditinggalkan. 

Jika kewajiban tidak kita lakukan, maka tidak hanya merugikan diri sendiri namun juga orang lain.