Bobo.id - Bubur oatmeal bisa menjadi salah satu pilihan menu sarapan dan mudah dibuat untuk teman-teman, lo.
Gunakanlah oatmeal instan yang bisa dibeli di toko-toko terdekat agar semakin mudah membuatnya.
Baca Juga: Cocok untuk Makan Malam, Berikut Resep Fettucini Creamy Ayam Jamur yang Mudah dan Praktis
Kamu juga bisa menambahkan cokelat bubuk tanpa gula yang bisa ditemukan di toko bahan kue terdekat juga, agar rasanya semakin enak.
Buat bubur oatmeal semakin segar dengan irisan buah manis seperti stoberi.
Oat sendiri dikenal sebagai biji-bijian yang sehat karena mengandung vitamin, mineral, serat, dan antioksidan serta bebas gluten.
Yuk, ikuti langkah-langkah membuatnya dan bahan apa saja yang perlu dipersiapkan.