Sering Terabaikan, Ini 5 Penyebab Tanaman Hias Cepat Mati, Salah Satunya Drainase

By Grace Eirin, Sabtu, 18 September 2021 | 16:00 WIB
5 Alasan yang dapat membuat tanaman hias di rumah cepat mati. (Pexels/Flora Westbrook)

2. Drainase yang Buruk

Apa yang dimaksud dengan drainase? Drainase adalah penyaluran atau penyaliran air dari proses penyiraman pada tanaman. 

Drainase yang buruk adalah ketika pot dan tanah tanaman hias keadaannya kering. 

Sehingga air yang disiramkan pada tanaman hanya akan tertampung dan menggenang di bawah akar. 

Air yang tidak mengalir keluar dari pot justru akan menimbulkan busuk akar. 

Busuk akar yang tidak segera diatasi dapat menyebabkan tanaman hias menjadi mati. 

Baca Juga: 4 Tanaman Hias Ini Cocok Diletakkan di Ruangan AC, dari Monstera hingga Pohon Dolar

Oleh karena itu, pastikan untuk memperhatikan saluran penyerapan pada pot agar air tidak menggenang di dalam tanah.

3. Tidak Repotting 

Repotting atau pergantian pot, dibutuhkan oleh semua tanaman. 

Tanaman dapat tumbuh dan berkembang dengan bantuan matahari dan unsur-unsur hara dari tanah. 

Jika tanaman tidak pernah mengalami pergantian pot, maka unsur hara dan nutrisi di dalam tanah dapat habis sejak dari penanaman pertama.

Inilah pentingnya mengganti pot dalam waktu setengah sampai satu tahun sekali. 

Namun, tidak semua tanaman hias membutuhkan repotting setiap satu tahun sekali. Kamu perlu memperhatikan dulu keadaan akar pada tanaman.