Variasi Gerak Dasar Lokomotor dan Non Lokomotor dalam Pencak Silat

By Sarah Nafisah, Jumat, 24 September 2021 | 12:00 WIB
Apa saja variasi gerak dasar lokomotor dan non lokomotor dalam pencak silat? (Creative commons/Amalia Zainningsih)

Bobo.id - Pencak silat adalah salah satu jenis olahraga tradisional di Indonesia. Ini merupakan salah satu cabang dari seni bela diri.

Seperti jenis olahraga lainnya, pencak silat juga menggunakan gerak dasar lokomotor dan non lokomotor dalam melakukan gerakannya.

Berikut ini akan dijelaskan tentang variasi gerak dasar lokomotor dan non lokomotor dalam pencak silat. Yuk, simak!

Baca Juga: Variasi Gerak Dasar Lokomotor, Non Lokomotor, dan Manipulatif dalam Permainan Bola Voli

Variasi Gerak Dasar Lokomotor dalam Pencak Silat

1. Pola Gerak Langkah

Pola gerak langkah adalah hal yang penting untuk dikuasai dalam pencak silat.

Hal itu karena pola gerak langkah berfungsi sebagai dasar tumpuan kekuatan saat berdiri, dasar untuk melakukan pembelaan dan serangan, juga sebagai dasar penempatan posisi yang kuat dan menguntungkan.

Ada beberapa pola gerak langkah dalam pencak silat, yaitu: