Jenis-Jenis Pencemaran Lingkungan Beserta Contoh dan Penjelasannya

By Grace Eirin, Jumat, 24 September 2021 | 13:30 WIB
Jenis-jenis pencemaran lingkungan beserta contohnya. (Freepik/macrovector)

Pencemaran udara ini berbahaya untuk kesehatan manusia karena akan menimbulkan iritasi pada hidung, mata, dan tenggorokan. 

Serta menimbulkan penyakit yang berhubungan dengan saluran pernapasan seperti ISPA (Infeksi Saluran Pernapasan Akut), asma, dan lain-lain.

4. Pencemaran Suara

Pencemaran atau polusi suara terjadi akibat sumber suara dari industri, pesawat, atau sumber lain dan mencapai tingkat bahaya. 

World Health Organization (WHO) menyebutkan polusi suara dapat menyebabkan ratusan ribu kematian per tahun. 

Ini artinya pencemaran suara berakibat buruk untuk kesehatan tubuh manusia. 

Baca Juga: Ringkasan Materi Belajar dari Rumah TVRI: Sampah Plastik

Polusi suara yang terjadi di dalam air, contohnya berasal dari kapal ternyata juga mengganggu navigasi ikan paus dan menyebabkan hewan-hewan laut mati. 

5. Pencemaran Cahaya

Walaupun jarang ada yang menyadari, ternyata banyaknya lampu listrik di bumi dapat berakibat buruk untuk lingkungan alam. 

Akibat dari pencemaran cahaya antara lain burung bersiul tidak pada waktu yang seharusnya, penyu merasa bingung untuk menemukan jalan karena biasanya bergantung pada bintang. 

Pencemaran udara dari lampu-lampu buatan manusia juga menyulitkan astronom untuk melihat dan meneliti bintang-bintang di angkasa. 

Nah, itulah jenis-jenis pencemaran beserta contoh dan pengaruhnya, teman-teman. 

Tonton video ini juga, yuk!

 

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.