Tak Selalu Sama, Ini Perbedaan Rasa Ngilu pada Gigi Berlubang dan Gigi Sensitif

By Grace Eirin, Selasa, 28 September 2021 | 15:30 WIB
Perbedaan rasa ngilu pada gigi sensitif dan gigi berlubang. (freepik)

Cara Mengatasi Masalah pada Gigi

Cara untuk mengatasi masalah pada gigi berlubang dan gigi sensitif juga berbeda. 

Gigi sensitif dapat diatasi dengan menggunakan pasta gigi khusus gigi sensitif, karena mengandung bahan yang tidak mengiritasi enamel gigi.

Enamel gigi adalah lapisan terluar pada gigi untuk melindungi gigi dari kerusakan. 

Karena gigi sensitif memiliki lapisan enamel yang lebih tipis, sebaiknya gunakan sikat gigi yang lembut dan menyikat gigi dengan hati-hati. 

Selain itu, gigi sensitif juga dapat diatasi dengan air garam yang digunakan untuk berkumur. 

Baca Juga: 5 Obat Alami yang Ampuh untuk Atasi Sakit Gigi, Cukup Pakai Bahan yang Ada di Rumah

Air garam membantu mengangkat sisa makanan yang dapat berpotensi menyebabkan infeksi pada gigi. 

Khusus untuk kondisi gigi berlubang, sebaiknya segera melakukan pemeriksaan dan penanganan dengan dokter gigi secara langsung. 

Ketika gigi sudah mengakibatkan pipi membengkak, gusi berdarah, sulit mengunyah, dan rasa ngilu yang tak tertahan, artinya harus segera ke dokter. 

Melakukan penanganan dan perawatan secara cepat dan tidak menunda akan mencegah terjadinya bahaya yang lebih banyak pada gigi. 

Tonton video ini juga, yuk!

 

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.