3 Kesalahan Konsumsi Buah Apel yang Bisa Membahayakan Kesehatan, Salah Satunya Tidak Minum Setelah Makan Apel

By Grace Eirin, Kamis, 30 September 2021 | 15:15 WIB
Biji apel dan bahayanya terhadap sistem pencernaan manusia. (Pexels/Laker)

Bobo.id - Selama ini kita tahu, buah apel mengandung beragam nutrisi untuk kesehatan tubuh. 

Apel, kaya akan antioksidan yang baik untuk membantu menurunkan penyakit asma, menurut penelitian yang dicantumkan dalam jurnal Nutrients tahun 2017. 

Apel juga mengandung polifenol dan serat yang dapat menurunkan tekanan darah sehingga mencegah penyakit hipertensi. 

Serat yang terdapat dalam buah apel, juga dapat menyehatkan saluran dan sistem pencernaan, salah satunya mencegah sembelit. 

Namun, jika kita salah dalam mengonsumsi apel, akan ada bahaya mengintai kesehatan tubuh. 

Oleh karena itu, kamu harus mengetahui apa saja kesalahan mengonsumsi apel yang berdampak buruk untuk kesehatan. 

Baca Juga: 7 Makanan yang Mudah Dicerna dan Mengandung Nutrisi, Salah Satunya Buah Pisang

1. Tidak Membuang Bijinya

Biji apel merupakan salah satu bagian yang sebaiknya tidak dikonsumsi manusia. 

Tahukah kamu? Biji apel ternyata mengandung racun yang berbahaya untuk sistem pencernaan manusia.

Biji apel ini mengandung senyawa kimia bernama amygdalin, yang dapat melepaskan sianida dan racun yang kuat ketika bertemu dengan enzim pencernaan.