Bobo.id - Bunga telang adalah tanaman rambat yang bisa kita temukan di daerah tropis. Bunga telang yang mempunyai nama ilmiah Clitoria ternatea L. ini berwarna biru terang dan bisa dikonsumsi, lo!
Bunga telang mempunyai kandungan karbohidrat, flavonol, protein, antisianin, dan tanin.
Oleh karena itu, bunga telang bisa menyehatkan tubuh, seperti menjaga kesehatan otak, mencegah alergi, dan mencegah peradangan.
Daripada membeli bunga telang untuk konsumsi, sebaiknya teman-teman menanam bunga telang sendiri di pekarangan rumah.
Baca Juga: Waspada Bisa Sebabkan Alergi! Ini 5 Tanaman Hias yang Harus Dihindari
Karena lebih hemat dan menanam bunga telang juga tidak sulit. Lalu, bagaimana cara menanam bunga telang yang benar dari bibit? Yuk, simak berikut ini.
Cara Menanam Bunga Telang dari Bibit
1. Siapkan Bibit Bunga Telang
Langkah pertama yang harus teman-teman lakukan adalah mempersiapkan bibit bunga telang. Teman-teman bisa memperolehnya di toko pertania terdekat.
Tapi, sebelum bibit ditanam,kita harus merendamnya terlebih dahulu. Rendamlah, selama 3 sampai 5 menit di dalam air.
Nah, gunakanlah bibit yang tenggelam, bibit yang mengapung kurang layak untuk ditanam. Setelah itu, rendam kembali bibit yang yang baik selama 7 sampai 12 jam agar bertunas lebih mudah.