Cari Jawaban Kelas 5 SD Tema 4, Apa Saja Faktor yang Memengaruhi Kesehatan Tubuh?

By Ikawati Sukarna, Kamis, 14 Oktober 2021 | 10:15 WIB
faktor yang memengaruhi kesehatan tubuh seseorang. (Pixabay)

Bobo.id - Menjaga kesehatan tubuh itu harus dilakukan. Karena bisa menyebabkan gangguan ataupun penyakit pada tubuh. 

Jika kesehatan tubuh terganggu, maka aktivitas sehari-hari pun akan menjadi berantakan dan tidak bisa dijalankan dengan baik. 

Dalam buku materi kelas 5 SD tema 4, ada pembahasan tentang menjaga kesehatan tubuh yang tepat. 

Kemudian, ada perintah untuk menyebutkan beberapa faktor yang memengaruhi kesehatan tubuh pada seseorang. 

Nah, berikut ini kunci jawabannya. 

Baca Juga: Hati-Hati Bisa Timbulkan Masalah, Orang dengan 5 Kondisi Kesehatan Ini Tidak Boleh Konsumsi Bayam Berlebih

Simak dengan teliti ya! 

Faktor-Faktor yang Memengaruhi Kesehatan Tubuh

1. Faktor Perilaku 

Perilaku itu berkaitan dengan kebiasaan yang dilakukan oleh seseorang setiap harinya. Nah, ternyata hal ini sangat memengaruhi kesehatan tubuh.