Bukan Hanya Orang Tua, Anak-Anak Juga Bisa Terserang Osteoporosis! Ini Pencegahannya

By Amirul Nisa, Rabu, 20 Oktober 2021 | 19:06 WIB
Patah tulang karena osteoporosis yang bisa juga terjadi pada anak-anak. (pixabay)

Pencegahan Osteoporosis

Melansir World Osteoporosis Day, di seluruh dunia, satu dari tiga perempuan dan satu dari lima pria berusia 50 tahun ke atas akan menderita patah tulang karena osteoporosis.

Osteoporosis menyebabkan tulang menjadi lemah dan rapuh, sehingga mudah patah, bahkan karena jatuh ringan, terbentur, bersin, atau gerakan tiba-tiba.

Fraktur atau patah tulang yang disebabkan oleh osteoporosis dapat mengancam jiwa.

Bahkan juga merupakan penyebab utama rasa sakit dan kecacatan jangka panjang.

Osteoporosis dapat dicegah jika dideteksi lebih awal dan dilakukan tindakan.

Hanya 20 persen pasien dengan patah tulang karena osteoporosis yang benar-benar mendapat perawatan sesuai.

Cara Menghindari Pengeroposan Tulang 

1. Olahraga

Berolahraga secara teratur bisa menjadi cara agar teman-teman memiliki tulan dan otot yang kuat.

Teman-tema juga bisa melakukan latihan beban, penguatan otot, dan latihan keseimbangan untuk mejaga kekuatan tulang.

Baca Juga: Ternyata Air Rendaman Biji Ketumbar Punya Segudang Manfaat, Mulai dari Kendalikan Diabetes hingga Cegah Osteoporosis

2. Nutrisi

Lakukan juga pengaturan pola makan dengan menu yang kaya akan nutrisi.

Pilih makanan dengan nutrisi yang baik untuk kesehatan tulang.

Beberapa nutrisi yang baik yaitu kalsium, vitamin D dan protein.

Selain itu paparan sinar matahari juga bisa membantu teman-teman mendapatkan asupan vitamin D yang cukup.

3. Gaya Hidup

Selain olahraga dan makanan, teman-teman juga harus mengatur gaya hidup.

Gaya hidup sehat yaitu dengan menjaga berat badan ideal.