Cari Jawaban Materi Kelas 6 SD Tema 5, Faktor Apa Saja yang Dipertimbangkan saat Melakukan Usaha Gelang Benang?

By Thea Arnaiz, Rabu, 27 Oktober 2021 | 11:00 WIB
Kunci jawaban materi kelas 6 SD tema 5, menurut teks bacaan 'Gelang Benang, Kreatif Mengisi Waktu Luang'. (Foto oleh Kat Smith dari Pexels)

Walau tidak pernah diminta oleh kedua orang tuanya untuk membantu keuangan keluarga, Man selalu memberikan uang hasil jualannya kepada ibunya. Ketika sewaktu-waktu ingin membeli barang keperluan sekolah, ibunya akan memperbolehkan Man menggunakan uang tersebut.

Man tidak kehilangan waktu bermainnya karena berjualan. Ia berjualan sambil bermain air dan bercengkerama di pinggir pantai dengan teman-temannya. Menjelang matahari terbenam, Man dan teman-temannya pulang untuk mengerjakan tugas sekolah dan beristirahat. Ketika tugas sekolah sudah selesai, Man membuat beberapa gelang untuk mengisi kembali persediaan untuk berjualan esok hari.

Man bangga ketika gelang hasil buatannya dipuji oleh wisatawan. Sederhana, namun unik dan kreatif, begitu komentar para wisatawan terhadap gelang benang buatan Man dan teman-temannya. Kreativitas Man dalam memanfaatkan waktu luang memberinya pembelajaran hidup yang tak ternilai.

[Santi-ditulis berdasarkan wawancara pada bulan Juli 2014]

Baca Juga: Cari Jawaban Materi Kelas 6 SD Tema 5, Mengapa Kita Perlu Mencantumkan Kode Pos dalam Formulir Pengiriman Barang?

Jawab pertanyaan berikut berdasarkan bacaan.

1. Apa jenis usaha yang dilakukan Man dan teman-temannya untuk mengisi waktu luang mereka?

Jawaban: Man dan beberapa teman seusianya secara kreatif mengisi waktu luang dengan berjualan aneka warna gelang benang buatan sendiri.

2. Mengapa diperlukan kreativitas dan ketekunan dalam menjalankan usaha tersebut? Jelaskan secara singkat!

Jawaban: Kreativitas dan ketekunan dalam menjalankan usaha dibutuhkan karena sebagai wirausahawan harus membuat sesuatu yang baru dengan memanfaatkan benda-benda di sekitar menjadi bernilai. Ketika menjalankan usaha, kita juga harus tekun agar bisa berhasil.