Cari Jawaban Materi Kelas 6 SD Tema 6, Apa yang Dapat Kamu Lakukan sebagai Warga Masyarakat dalam Memaknai Kemerdekaan?

By Thea Arnaiz, Jumat, 12 November 2021 | 09:00 WIB
Kunci jawaban materi kelas 6 SD tema 6, hal yang dapat kamu lakukan sebagai warga negara masyarakat dalam memaknai kemerdekaan. (Foto oleh Dio Hasbi Saniskoro dari Pexels)

 

Bobo.id - Pada pelajaran tematik kelas 6 SD tema 6, subtema 1, tepatnya halaman 5, teman-teman akan membaca teks yang berjudul ‘Makna Proklamasi bagi Bangsa Indonesia’.

Setelah itu, kita akan menjawab beberapa pertanyaan dan temukan kunci jawabannya.

Makna proklamasi kemerdekaan bagi bangsa Indonesia, tentu menjadi hal penting dalam meraih kemerdekaan.

Setiap bangsa pasti menginginkan kemerdekaan, kita sebagai warga negara Indonesia saling bergotong royong agar kemerdekaan itu tercapai.

Jika dahulu kemerdekaan yang diraih adalah agar terbebas dari penjajah, sekarang sebagai generasi muda kita harus saling bersama untuk meraih kemerdekaan untuk semakin memajukan bangsa.

Untuk lebih memahami makna kemerdekaan, kita bisa langsung saja membaca teks bacaan berikut.

Baca Juga: Contoh Hidup Rukun di Masyarakat dan Sekolah, Materi Kelas 3 SD Tema 4

Makna Proklamasi bagi Bangsa Indonesia

Proklamasi berasal dari kata “proclamatio”, (dari bahasa Yunani), yang memiliki arti ‘pengumuman resmi kepada seluruh rakyat’. Pengumuman yang dimaksud adalah pengumuman yang berhubungan dengan ketatanegaraan.

Setiap bangsa pasti menginginkan kemerdekaan karena kemerdekaan merupakan cita-cita dan tujuan yang ingin dicapai. Begitu juga dengan bangsa Indonesia. Bangsa Indonesia pernah mengalami masa penjajahan cukup lama dan membuat rakyatnya menderita. Karena alasan itulah bangsa Indonesia bekerja sama, bahu membahu dengan sekuat tenaga berjuang untuk memperoleh kemerdekaannya.

Perjuangan bangsa Indonesia terwujud secara resmi setelah Soekarno-Hatta, atas nama bangsa Indonesia memproklamasikan kemerdekaan Republik Indonesia pada tanggal 17 Agustus 1945.