Cari Jawaban Materi Kelas 6 SD/MI Tema Wirausaha, Siswa SD Ananda Melakukan Wirausaha dengan Membuat Pupuk Kompos dari Sampah

By Thea Arnaiz, Sabtu, 13 November 2021 | 08:31 WIB
Kunci jawaban materi kelas SD/MI tema wirausaha, SD ananda memperingati Hari Peduli Sampah Nasional dengan berwirausaha pupuk kompos. (Foto oleh Artem Podrez dari Pexels)

 

Bobo.id - Pada pelajaran tematik kelas 6 SD/MI tema wirausaha, subtema 3, pembelajaran 2, tepatnya halaman 77, teman-teman akan melanjutkan materi keberagaman wirausaha yang ada di sekitar.

Untuk lebih mudah memahaminya, kita bisa membaca teks bacaan berikut ini dan kerjakanlah beberapa soal pertanyaan.

Kita juga bisa menemukan kunci jawabannya untuk memudahkan teman-teman.

Baca Juga: Rangkuman Soal Peran Indonesia dalam Kerja Sama Ekonomi ASEAN dan Kegiatan Wirausaha di Lingkungan Sekitar, Materi Kelas 6 SD/MI Tema Wirausaha

Memperingati Hari Peduli Sampah Nasional dengan Berwirausaha

Saat ini, wirausaha tidak hanya dilakukan oleh orang dewasa. Anak-anak pun sudah mengenal dunia wirausaha. Seperti yang dilakukan oleh puluhan siswa Sekolah Dasar (SD) Ananda yang melakukan wirausaha dalam rangka memperingati Hari Peduli Sampah Nasional. Kegiatan wirausaha yang mereka lakukan adalah membuat pupuk kompos dari sampah. Kegiatan ini bertujuan untuk mengajak para siswa lebih peduli pada lingkungan dan pemanfaatan sampah. Melalui kegiatan ini, para guru mengembangkan semangat kewirausahaan dalam diri siswa.

Sebelum melakukan kegiatan wirausaha, siswa SD Ananda diajak mengunjungi Badan Lingkungan Hidup (LBH) di Kendal. Saat mengunjungi LBH, siswa diajarkan cara mengolah sampah menjadi pupuk kompos dan menanam pohon di halaman rumah. Selain itu, siswa juga mendapatkan pesan untuk senantiasa mencintai lingkungan dan gemar melakukan penghijauan.

Siswa didampingi oleh guru saat melakukan kegiatan wirausaha mengelola pupuk kompos. Daun-daun kering dikumpulkan dalam tempat sampah. Setelah itu, daun-daun diolah menjadi pupuk kompos. Pupuk kompos yang sudah jadi kemudian siswa kemas di dalam plastik untuk selanjutnya dijual dalam acara bazar yang diselenggarakan oleh SD Ananda. Saat mendampingi siswanya, guru senantiasa menumbuhkan rasa percaya diri siswa untuk berwirausaha. Menumbuhkan rasa percaya diri dalam mengembangkan potensi wirausaha yang dimiliki oleh siswa. Jika siswa mengalami kegagalan, guru akan memberikan nasihat bahwa kegagalan merupakan suatu hal biasa dalam berwirausaha.

(Sumber: regional.kompas.com dan edukasi.kompas.com)