Cari Jawaban Materi Kelas 6 SD/MI Tema Wirausaha, Apa Saja Perbedaan Formulir Pendaftaran dan Formulir Ujian?

By Thea Arnaiz, Sabtu, 20 November 2021 | 08:00 WIB
Kunci jawaban materi kelas 6 SD tema wirausaha, apa saja perbedaan formulir pendaftaran dan formulir ujian. (Foto oleh Kindel Media dari Pexels)

Kerjakan soal-soal berikut!

1. Menurutmu, apa saja faktor-faktor yang memengaruhi suatu wirausaha? Apa sikap yang harus dimiliki seorang pelaku wirausaha?

Jawaban: Faktor-faktor yang memengaruhi keberhasilan suatu wirausaha adalah kerja keras dan semangat pantang menyerah.

Serta seorang wirausahawan harus mempunyai sikap bertanggung jawab.

Baca Juga: Cari Jawaban Materi Kelas 3 SD Tema 4, Apa Akibat Makan Makanan yang Tidak Bergizi?

2. Apakah tanggung jawab seorang pelaku wirausaha yang dilakukan dengan baik akan memengaruhi kesuksesan suatu wirausaha? Jelaskan jawabanmu!

Jawaban: Tentu saja, sikap tanggung jawab bisa memengaruhi kesuksesan suatu wirausaha.

Karena, dalam berwirausaha kita harus bertanggung jawab kepada pekerja dan konsumen agar produk yang dihasilakn berkualitas dan tetap dicari oleh konsumen.