Jarang Diketahui Banyak Orang, Kulit Salak Ternyata Bisa Dijadikan Teh! Ini Contoh Manfaatnya

By Grace Eirin, Jumat, 19 November 2021 | 14:30 WIB
Manfaat yang bisa ditemukan dari kulit salak. (Artem Beliaikin/Pexels)

Cara Membuat Teh dari Kulit Salak

Lakukan cara membuat teh kulit salak ini dengan bantuan orangtua atau orang dewasa, ya.

Pertama yang harus kamu lakukan, cuci dan bilas kulit salak hingga bersih menggunakan air.

Selanjutnya, masukkan ke kuali atau panci dari tanah liat untuk merebus. Hindari menggunakan kuali besi maupun aluminium. 

Tuangkan air sesuai yang dibutuhkan, lalu rebus dengan menggunakan api kecil hingga airnya mendidih.

Saring cairan tersebut, sehingga airnya dapat diminum.

Baca Juga: Bisa Kontrol Kadar Asam Urat, Ini 5 Manfaat Buah Salak untuk Tubuh

Perlu diperhatikan, kulit salak yang sudah direbus tidak boleh dipergunakan lagi, karena kandungannya yang sudah hilang.

Teh kulit salak dapat diminum sebanyak 1 liter per hari. 

Manfaat Teh Kulit Salak

Berikut ini beberapa manfaat teh kulit salak yang bisa kamu dapatkan. 

1. Mengatasi Diabetes

Diabetes tipe 1 terjadi akibat kelainan autoimun, yang menyebabkan sistem sistem kekebalan pada anak merusak pankreasnya sendiri.

Sehingga dapat mengganggu fungsinya untuk memproduksi insulin. Diabetes yang terjadi pada anak dan remaja dikenal dengan Diabetes tipe 1.