Energi Terbarukan: Pengertian, Sumber, Manfaat, dan Contohnya

By Tyas Wening, Senin, 22 November 2021 | 14:30 WIB
Pembangkit Listrik Tenaga Angin adalah contoh penggunaan energi terbarukan. (Pixabay)

Bobo.id - Teman-teman mungkin pernah mendengar tentang energi terbarukan dalam beberapa hal.

Saat ini, energi terbarukan sudah mulai banyak digunakan pada beberapa bidang.

Namun sebenarnya apa itu energi terbarukan, ya?

Simak penjelasan mengenai energi terbarukan, serta sumber, manfaat, dan contohnya berikut ini, yuk!

Baca Juga: Contoh Hak dan Kewajiban Terhadap Penggunaan Energi Listrik, Minyak Bumi, dan Air

Energi Terbarukan, Apa Itu?

Setiap hari, manusia selalu membutuhkan energi yang digunakan untuk melakukan kegiatan.

Misalnya seperti menggunakan gas untuk memasak, atau mengisi bahan bakar minyak untuk kendaraan.

Nah, berbagai energi ini salah satunya didapatkan dari fosil hewan yang kemudian diolah menjadi minyak dan sumber energi.

Namun saat ini banyak bidang yang sudah beralih ke penggunaan energi terbarukan.

Energi terbarukan dapat diartikan sebagai sumber energi yang berasal dari proses alam yang terus berkelanjutan.

Karena sumber energi terbarukan berasal dari alam, maka energi terbarukan tidak akan habis meski terus menerus digunakan.

Sebabnya, sumber energi ini selalu tersedia di alam dalam waktu yang panjang.

Sumber Energi Terbarukan Didapatkan dari Alam

Teman-teman sudah mengetahui pengertian dari energi terbarukan, yaitu energi yang sumber energi yang berasal dari proses alam.

Dari pengertian energi terbarukan ini, kita mengetahui kalau energi terbarukan bersumber dari alam.

Ada berbagai sumber dari energi terbarukan yang bisa dimanfaatkan sebagai sumber energi berbagai bidang.

Sumber energi terbarukan bisa didapatkan dari:

Baca Juga: Jagung Ternyata Punya Manfaat Menyehatkan Mata, Ini Dia 4 Manfaat Konsumsi Jagung

1. Matahari

Sumber energi terbarukan yang pertama adalah dari matahari, baik itu dari panas atau cahaya matahari.

Teman-teman mungkin pernah mendengar sesuatu yang dituliskan menggunakan energi surya.

Ini artinya, benda tadi bisa bergerak atau digunakan dengan menggunakan energi matahari.

Biasanya, energi surya ini bisa didapatkan dengan penggunaan panel surya, yang akan mengumpulkan panas matahari tadi untuk membuat suatu benda bisa berfungsi, misalnya sebagai tenaga listrik.

2. Angin

Angin yang bisa teman-teman rasakan setiap hari juga bisa dimanfaatkan sebagai sumber energi terbarukan.

Salah satunya adalah sebagai PLTB atau Pembangkit Listrik Tenaga Bayu, yang memanfaatkan tenaga angin untuk menghasilkan energi.

Energi angin ini kemudian dimanfaatkan untuk menggerakkan turbin, sehingga menghasilkan energi, contohnya seperti listrik.

3. Air

Sama seperti pada PLTB, air juga digunakan sebagai sumber energi, yang digunakan pada PLTA atau Pembangkit Listrik Tenaga Air.

Aliran air ini juga digunakan untuk menggerakkan turbin yang bisa menghasilkan energi untuk kehidupan manusia.

Dari turbin air atau PLTA, maka dihitung jumlah massa air, ketinggian, juga kecepatan air untuk menggerakkan turbin.

4. Panas Bumi

Tahukah kamu? Di bagian dalam Bumi tempat kita tinggal ini memiliki dan menyimpan panas bumi yang bisa dimanfaatkan sebagai sumber energi.

Panas bumi yang disimpan di bagian dalam Bumi ini kemudian dimanfaatkan sebagai sumber energi terbarukan.

Misalnya saja sebagai pembangkit listrik, panasnya dialirkan melalui pipa, hingga menggunakan pompa panas yang mengambil panas bumi langsung dari perut Bumi.

Baca Juga: Benarkah Ukuran Pupil Mata Bisa Menunjukkan Kecerdasan? Ini Penjelasannya

Manfaat Energi Terbarukan

Energi terbarukan saat ini dipilih sebagai alternatif dari sumber energi yang digunakan saat ini, seperti minyak bumi atau batu bara.

Penggunaan energi terbarukan ini tentu memiliki berbagai manfaat, yaitu:

1. Mengurangi Pemanasan Global

Manfaat pertama dari penggunaan energi terbarukan adalah dapat mengurangi pemanasan global, teman-teman.

Hal ini disebabkan karena dengan menggunakan energi terbarukan, maka gas rumah kaca yang dihasilkan juga rendah.

Mengutip dari situs waste4change yang bersumber dari solution.org, sumber energi berbahan bakar fosil menghasilkan sebanyak 38 persen karbon dioksida penyebab pemanasan global dan perubahan iklim.

2. Lebih Hemat Biaya

Menggunakan energi terbarukan juga lebih hemat biaya dibandingkan dengan menggunakan sumber energi yang tak terbarukan.

Berbeda dengan energi tak terbarukan yang dapat habis, energi terbarukan tidak akan habis digunakan.

Maka harganya tidak akan berubah-ubah karena selalu tersedia di alam dan tidak dipengaruhi oleh pasokannya yang berkurang.

Baca Juga: Jadi Alat yang Penting untuk Operasikan Komputer, Ini Awal Mula Rancangan Mouse dan Perubahannya dari Waktu ke Waktu

3. Dapat Dipakai oleh Siapa Saja

Manfaat lain dari penggunaan energi terbarukan yang lainnya adalah dapat dimanfaatkan oleh siapa saja.

Energi terbarukan memiliki sifat yang bisa digunakan dan diakses oleh siapa saja.

Sehingga meski berada di daerah terpencil, maka setiap orang bisa menggunakan energi terbarukan ini.

Salah satu manfaatnya adalah rumah-rumah atau area yang tadinya tidak bisa mendapatkan listrik, bisa mendapatkan listrik dengan menggunakan energi terbarukan ini

Contohnya adalah dengan memasang panel surya sebagai energi listrik.

Baca Juga: Proses Terjadinya Hujan Berdasarkan Ilmu Sains tentang Siklus Air

Contoh Energi Terbarukan dalam Kehidupan Sehari-hari

Mungkin teman-teman tidak menyadarinya, tapi ada berbagai contoh penggunaan sumber energi terbarukan yang sudah digunakan di sekitar kita, lo.

Beberapa contoh dari energi terbarukan dalam kehidupan sehari-hari yaitu:

1. Pembangkit Listrik Tenaga Air

Listrik yang kita gunakan sehari-hari pada umumnya didapatkan dari penggunaan minyak bumi, yang didapatkan dari fosil hewan.

Namun saat ini energi terbarukan mulai menggantikan penggunaan minyak bumi ini.

Misalnya saja dengan menggunakan tenaga air, yang dimanfaatkan menjadi PLTA atau Pembangkit Listrik Tenaga Air.

Air yang digunakan pada PLTA ini bisa berasal dari waduk maupun air terjun.

2. Panel Surya

Salah satu sumber energi terbarukan adalah dari matahari, yang memanfaatkan panas matahari.

Energi matahari ini kemudian dimanfaatkan sebagai sumber listrik, dengan menggunakan panel surya untuk menangkap panas matahari tadi.

Panas matahari yang sudah ditangkap oleh panel surya ini kemudian disimpan dalam sebuah baterai yang akan diubah menjadi energi listrik.

3. Pembangkit Listrik Tenaga Gelombang Laut

Selain air, contoh energi terbarukan lainnya yang juga melibatkan air adalah energi gelombang laut.

Kalau PLTA memanfaatkan tenaga air, maka dari gelombang laut ini yang dimanfaatkan adalah pasang surut gelombang laut.

Gelombang laut ini kemudian dimanfaatkan menjadi PLTGL atau Pembangkit Listrik Tenaga Gelombang Laut.

Baca Juga: Bisa Meletus, Ini 5 Gunung Berapi Bawah Laut dari Beragam Wilayah di Dunia

Nah, itulah berbagai pengetahuan mengenai energi terbarukan, mulai dari pengertian, sumber, manfaat, dan contohnya.

Apakah teman-teman pernah melihat penggunaan energi terbarukan di sekitarmu?

Tonton video ini juga, yuk!

-----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.