Cari Jawaban Materi Kelas 6 SD/MI Tema Menuju Masyarakat Sejahtera, Kata Kunci Teks Bacaan 'Kepedulian Warga Kampung Nusantara terhadap Lingkungan'

By Thea Arnaiz, Minggu, 28 November 2021 | 07:30 WIB
Kunci jawaban materi kelas 6 SD/MI tema menuju masyarakat sejahtera. Kata kunci teks Kepedulian warga kampung nusantara terhadap lingkungan (pxhere)

Setiap bulan warga rutin mengadakan kegiatan Aksi Siaga Sehat. Acara Aksi Siaga Sehat ini dilakukan dengan tujuan untuk mengajak dan menyadarkan warga akan pentingnya menciptakan lingkungan sehat. Jika lingkungan sehat, masyarakatnya pun menjadi sehat.

Aksi Siaga Sehat diawali dengan kegiatan kerja bakti membersihkan lingkungan. Selokan, saluran air dan tempat penampungan sampah diperiksa agar tidak ada genangan air yang menjadi sarang penyakit. Sampah-sampah nonorganik dikumpulkan dan dipilah untuk kemudian dijual ke pengepul sampah.

Baca Juga: Contoh Soal dan Pembahasan Materi tentang Kewirausahaan

Aksi Siaga Sehat juga diadakan Posyandu Balita yang bekerja sama dengan puskesmas setempat. Kegiatan Posyandu Balita meliputi penimbangan, pengukuran tinggi badan, imunisasi, dan pemberian makanan tambahan bagi bayi dan balita. Selain itu, warga juga mendapat penyuluhan mengenai makanan yang sehat dan bergizi serta cara menanggulangi penyakit pada anak.

Acara Aksi Siaga Sehat juga diramaikan dengan kegiatan bersama Kelompok Sari (Sayur Mandiri) dan Kelompok Toga. Kegiatan rutin dilakukan setiap bulannya untuk menjaga semangat warga agar tetap menanam sayur dan tanaman obat di rumahnya. Setiap warga wajib menanam masing-masing 3 jenis tanaman sayur dan obat. Walaupun begitu, warga tetap dipersilahkan untuk menanam sayur dan tanaman obat yang lainnya.

Jawablah pertanyaan berikut

1. Apa judul bacaan di atas?

Jawaban: Kepedulian Warga Kampung Nusantara terhadap Lingkungan