Jangan sampai Diabaikan Lagi, Ini 6 Barang yang Sering Digunakan tapi Lupa Dibersihkan

By Amirul Nisa, Sabtu, 4 Desember 2021 | 13:00 WIB
Membersihkan barang yang sering lupa untuk dibersihkan. (ds_30/Pixabay)

Namun sayangnya, benda ini sering sekali lupa untuk dibersihkan.

Dengan begitu banyak kuman dan bekteri yang menempel.

Sebaiknya teman-teman mulai membersihkan semua hendal dari pintu, jendela, lemari, hingga kulkas secara rutin.

2. Keran Air

Walau pun berdekatan dengan air, bukan berarti keran air bersih, ya.

Bagian keran ini juga sering disentuh banyak orang namun lupa untuk dibersihkan.

Bahkan beberapa keran air menjadi berjamur dan berlumut sehingga menjadi semakin sulit dibersihkan.

Karena itu, saat membersihkan bak mandi atau wastafel, jangan lupakan untuk membersihkan keran dengan cairan pembersih.

Baca Juga: Baru Tahu! 5 Bahan Makanan Ini Ternyata Juga Bisa jadi Bahan Pembersih di Rumah, Salah Satunya Saus Tomat

3. Aksesoris Komputer

Barang lain yang mungkin lupa untuk dibersihkan adalah aksesoris komputer.

Selama belajar dari rumah, teman-teman pasti sering mengunakannya.

Dari keybord, mouse, hingga layar laptop atau komputer, penting untuk dibersihkan.

Pada perlengkapan itu, ada banyak celah yang membuat debu menempel dan bisa menumpuk.