15 Agustus1945
Kaisar Jepang Hirohito mengumumkan bahwa Kekaisaran Jepang menyerah tanpa syarat kepada Sekutu.
17 Agustus 1945
Soekarno dan Mohammad Hatta memproklamasikan kemerdekaan Republik Indonesia di Jl. Pegangsaan Timur No.56 Jakarta.
27 Agustus 1945
Pembentukan Komite Nasional Indonesia (KNI) Daerah Surabaya di Gedung Nasional, Jalan Bubutan.
Pada saat itu, berita tentang kemerdekaan Republik Indonesia sudah tersebar secara luas.
Baca Juga: Contoh Soal dan Pembahasan Materi tentang Perjuangan Ir. Soekarno
19 September 1945
Di Hotel Oranje atau Hotel Yamato (sekarang Hotel Majapahit), terjadi peristiwa perobekan bendera Belanda.
Sebelumnya, sekelompok orang Belanda mengibarkan bendera Belanda yang bertujuan untuk menghasut rakyat Surabaya.
Lalu, seorang pemuda bernama Kusno naik ke menara hotel untuk menurunkan bendera berwarna merah putih biru milik Belanda.
Ia merobek bagian warna biru dari bendera Belanda tersebut, bendera itu menjadi berwarna merah putih, mendandakan bendera Indonesia.
1 Oktober 1945
Para pejuang Indonesia menyerbu markas pasukan Jepang (Kempetai) yang letaknya di Gedung Raad van Justitie (pengadilan) Surabaya.
Para pejuang berhasil melucuti dan merebut senjata pasukan Jepang, dan gedung tersebut dihancurkan oleh para pejuang.