4 Faktor yang Mempengaruhi Kesehatan Manusia Beserta Contohnya

By Niken Bestari, Rabu, 15 Desember 2021 | 12:30 WIB
4 faktor yang mempengaruhi kesehatan manusia beserta contohnya. (rawpixel.com/freepik)

3. Faktor Pelayanan Kesehatan

Adanya layanan kesehatan berupa rumah sakit, puskesmas, dan dokter itu juga berpengaruh pada kesehatan kita.

Ketersediaan fasilitas pelayanan kesehatan yang baik akan mempercepat kesehatan masyarakat.

Fasilitas pelayanan kesehatan yang baik meliputi mutu pelayanan yang baik, ketersediaan tenaga kesehatan yang berkompetensi, akses yang mudah, serta mencapai ke pelosok.

Contohnya adalah kurangnya sarana kesehatan dan tenaga kesehatan di wilayah tertinggal akan menyebabkan kualitas kesehatan memburuk, seperti kurangnya rumah sakit dan dokter di desa pedalaman Indonesia.

Baca Juga: Mengenal Kelainan Tulang Belakang pada Manusia: Jenis, Penyebab, dan Cara Mencegahnya

4. Faktor Keturunan

Berbeda dengan ketiga faktor di atas, faktor keturunan ini adalah faktor yang tidak dapat dihindari.

Ini adalah faktor yang mempengaruhi kesehatan manusia yang sulit atau bahkan tidak bisa dihilangkan.

Faktor keturunan ini diwariskan dari ayah ibu atau kakek nenek yang memiliki kondisi kesehatan tertentu.

Beberapa penyakit karena faktor keturunan adalah asma

Namun ada pula beberapa penyakit keturunan yang masih bisa dicegah. Contohnya seperti tekanan darah tinggi, diabetes, dan kanker.

Itulah empat faktor yang mempengaruhi kesehatan manusia beserta contohnya.

Pembahasan dan jawaban ini bisa dijadikan sebagai panduan orang tua mendampingi anak-anak belajar di rumah.

Tonton video ini juga, yuk!

 

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.